Nusantara Satu Berita NAsional – Seluruh elemen Induk Koperasi Karyawan (Inkopar) kata Wakil Ketua MPR RI Fadel Muhammad, diharapkan dapat berkontribusi dalam lingkup lebih luas pada kemajuan bangsa dan negara. ” Secara umum, Inkopkar juga diharapkan akan berperan lebih banyak lagi dalam menyejahterakan anggota serta mampu berkontribusi dalam lingkup luas pada kemajuan bangsa dan negara. ” ucap Fadel dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (10/11/2021).
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Fadel Muhammad ketika menerima audiensi pengurus Pusat Koperasi Karyawan (Puskopkar) DKI Jakarta di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (9/11/2021) kemarin. Pada acara audiensi itu, Puskopkar DKI Jakarta menyebutkan informasi pelaksanaan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Puskopkar yang akan dilaksanakan pada tanggal 26 hingga 27 November 2021 mendatang di Bogor, Jawa Barat. Untuk itu, Fadel berharap agar semua kegiatan yang akan dilaksanakan Puskopkar ini dapat berjalan dengan lancar dan terlaksana dengan sebaik-baiknya.
Inkopar Konsultasi Usai Disahkannya UU Ciptaker dan Masa Depan Kopkar
Dalam audiensi ini pula, pihak Puskopkar DKI Jakarta turut melaporkan sejumlah hal kepada Wakil Ketua MPR RI Fadel Muhammad. Yang pertama, konsultasi setelah disahkannya UU Ciptaker dan masa depan koperasi karyawan (Kopkar). Kemudian yang kedua, memberikan laporan tentang masa kepengurusan Puskopkar DKI Jakarta yang sudah berakhir tahun ini. Serta yang ketiga, memberikan informasi akan diselenggarakannya Rapat Anggota Tahunan (RAT) Puskopkar pada tanggal 26-27 November 2021 nanti di Bogor, Jawa Barat. Sedianya, acara tersebut akan dihadiri sekitar 100 Koperasi Primer Karyawan anggota Puskopkar DKI.
Pada kegiatan tersebut, rencananya juga akan diselenggarakan Diskusi Sarasehan dengan mengambil tema ‘Meningkatkan Kesejahteraan Anggota Kopkar di Dalam Perusahaan’ dan sesi perkenalan calon pengurus baru untuk masa bakti 2021-2026. Dalam kesempatan ini, Puskopkar DKI berharap kesediaan Fadel Muhammad yang juga sebagai Ketua Umum Inkopkar dapat hadir dalam rangkaian kegiatan itu. Kehadiran Fadel Muhammad dimaksudkan untuk memberikan arahan dan melantik secara resmi kepengurusan yang baru. Turut hadir dalam audiensi antara lain, Sekretaris Inkopkar Sarjono Amsan dan Wakil Sekretaris Imam Faturrohmin.