Tips Merawat Sofa Kulit Supaya Awet dan Tidak Mudah Rusak

Syahrizal Rahim

Nusantara Satu Tips – Sofa kulit, adalah salah satu jenis material sofa yang mudah dibersihkan serta tahan air. Itulah sebabnya, material sofa ini cukup banyak diminati oleh sebagian kalangan. Ketika memiliki sofa kulit yang nyaman dan terlihat mewah, tentu Anda ingin menjaganya tetap awet dan terhindar dari kerusakan. Guna mewujudkan hal tersebut, dibutuhkan sejumlah cara perawatan demi memastikannya tetap terjaga dan awet. Untuk mengetahui berbagai tips merawat sofa kulit supaya tetap awet dan bersih, simaklah ulasan dibawah ini.

Tips Merawat Sofa Kulit

1. Pastikan penempatannya dapat melindunginya

Pada banyak kasus, kondisi lingkungan seperti suhu ekstrim dan kurangnya kelembapan, bisa menyebabkan bahan kulit menjadi retak. Menaruhnya tepat di bawah AC atau di samping radiator, akan membuat bahan kulit menjadi retak. Selain itu, sinar matahari juga mengakibatkan efek yang sama. Oleh sebab itu, hindari meletakkannya tepat di sebelah jendela atau pintu kaca serta di bawah AC.

2. Jauhkan dari hewan peliharaan

Kucing maupun anjing akan menjadikan sofa kulit sebagai tiang cakaran untuk mengasah kukunya. Sebaiknya, ajari mereka untuk menjauhi sofa agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

3. Rutin Lembapkan sofa kulit

<img decoding=

Ketika terus digunakan sebagai tenpat duduk, maka ia akan kehilangan lapisan minyak alaminya. Untuk itu, Anda perlu mengganti kandungan minyak tersebut dengan melapiskan pelembap khusus (leather moisturizer) untuk melindungi permukaan bahan kulit. Bukan hanya menjaga lapisan bahan kulit, melapisinya dengan pelembap bahan kulit juga bisa melembutkan serta menghaluskan goresan. Lapiskan pelembut bahan kulit ke sofa dengan tipis-tipis dan sedikit, kemudian seka setelah dilapiskan. Ikuti petunjuk dari masing-masing merek pelembap bahan kulit.

4. Hubungi profesional Jika bahan kulit robek

Saat sia robek, jangan mengambil risiko lebih lanjut dengan mencoba memperbaikinya sendiri. Untuk sobekan besar, sebaiknya hubungi profesional yang dapat memperbaiki bahan kulit.

5. Bersihkan secara rutin

Pakailah kain putih bersih untuk membersihkan debu setiap beberapa minggu supaya tetap bersih. Gunakan vakum cleaner untuk menyedot debu di celah-celah sofa. Guna membersihkan kotoran yang menumpuk, gunakan kain lembut yang agak lembap untuk menyeka permukaannya. Sebelum melakukan ini untuk pertama kalinya, sebaiknya uji bahan kulit sofa di tempat yang tidak mencolok, untuk memastikan tidak menyerap air. Gunakan hanya kain kering jika terjadi penyerapan.

6. Segera bersihkan ketika terpapar noda

Ketika kulit sofa terpapar noda, seperti tumpahan minuman, makanan, tinta, dan lainnya, tepuk-tepuk, jangan seka tumpahan cairan. Menyeka tumpahan hanya akan membuat noda meluas dan mengubah warna bahan kulit. Cukup tepuk-tepuk tumpahan noda secara perlahan menggunakan kain lembap untuk menyerapnya. Gunakan produk pembersih bahan kulit khusus untuk menghilangkan noda yang lebih serius. Baca dan ikuti petunjuk pemakaian pada kemasan produk.

Leave a Comment